PELAKSANAAN KEGIATAN WORKSHOP DPL KKN Kebangsaan dan KKN Bersama Tahun 2022

LPPM – Universitas Palangka Raya masih terus melaksanakan rangkaian kegiatan untuk pelaksanaan KKN Kebangsaan tahun 2022. Seperti pada hari Senin, 04 Juli 2022 telah dilaksanakan kegiatan Workshop Dosen Pendamping Lapangan (DPL) KKN Kebangsaan dan KKN Bersama Tahun 2022. Tim dari Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan (Belmawa) dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) datang secara khusus menghadiri dan mendukung pelaksanaan workshop ini dengan menjadi pembicara dan memberikan materi workshop. 


Diikuti oleh seluruh DPL KKN Kebangsaan dan KKN Bersama UPR Tahun 2022, workshop berlangsung dengan baik dan lancar. Adapun materi yang disampaikan selama workshop antara lain adalah Kebijakan terkait KKN Kebangsaan, Pemahaman KKN Kebangsaan, Peran dan Tugas DPL dan Teknik Pemecahan Masalah dan Pengambilan Keputusan. Diharapkan melalui workshop ini seluruh DPL yang bertugas akan lebih memahami tugas dan tanggung jawabnya sehingga mampu secara maksimal memberikan pendampingan kepada seluruh peserta KKN Kebangsaan maupun KKN Bersama tahun 2022.


Total Kunjungan:

435215

Total Kunjungan

88

Pengunjung Hari Ini

495

Total Pengunjung Kemarin

2163

Total Pengunjung Minggu Lalu

145071

Total Pengunjung Perbulan

18922

Total Pengunjung Perhari

2

Total Pengunjung Sedang Online