UPR TERUS BERUPAYA CEGAH KEKERASAN SEKSUAL TERJADI DI LINGKUNGAN KAMPUS


Kegiatan Sosialisasi penanganan dan pencegahan kekerasan seksual pada lingkungan perguruan tinggi yang dilaksanakan di Aula Rahan Universitas Palangka Raya dan dihadiri oleh sejumlah perwakilan Dosen dari masing-masing Fakultas, "kita berharap, sosialisai ini tidak hanya sampai sini saja, tetapi dilakukan berkelanjutan dengan melakukan kerjasama dengan pihak terkait supaya kasus kekerasan seksual bisa terus ditekan," kata Ketua Dharma Wanita Persatuan Universitas Palangka Raya, Rosana Salampak, Kamis, 7 September 2023

Disisi lain, Ketua LPPM UPR, Dr. Ir. Evi Veronica, M.S. menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan kegiatan yang sedang gencar untuk disampaikan dalam rangka memerangi dan menghapus salah satu dosa besar dalam pendidikan yaitu Kekerasan seksual. Aksi ini membuka wawasan dan pengetahuan dalam penanganan dan pencegahan kekerasan seksual di perguruan tinggi terutama di Universitas Palangkaraya.

Dengan aksi sosialisasi ini, kata Evi menambahkan dapat memberikan informasi sejauh mana civitas akademika dan tenaga pendidikan di UPR terlindungi dari tindakan kekerasan seksual, dan mengetahui kemana melapor jika ada hal tindakan kekerasan seksual teriadi, Semoga sosialisasi ini membawa manfaat bagi kita semua dan ayo kita perangi bersama Kekerasan Seksual di Kampus Kita UPR sehingga UPR menjadi semakin Unggul dan berkarakter," bebernya menambahkan.

Sementara itu, Ketua Satuan Tugas (Satgas) Pencegahan dan Penanganan Seksual (PPKS) UPR, Dr. Kiki Kristanto, M.H. menyampaikan, sosialisasi gencar dilakukan dimaksudkan untuk meningkatkan pemahaman civitas akademika dan tenaga kependidikan UPR tentang pentingnya Pencegahan Dan penanganan Kekerasan Seksual yang merupakan salah satu Dosa Besar dalam Pendidikan.

"Tentunya keterlibatan semua pihak sangat diperlukan untuk mencegah terjadinya tindakan kekerasan seksual di perguruan tinggi," kata Kiki menambahkan.

Total Kunjungan:

435209

Total Kunjungan

82

Pengunjung Hari Ini

495

Total Pengunjung Kemarin

2163

Total Pengunjung Minggu Lalu

145069

Total Pengunjung Perbulan

18922

Total Pengunjung Perhari

1

Total Pengunjung Sedang Online